top of page

Kerja dengan cara online


Sebenarnya agak sulit untuk mendeskripsikan yang satu ini, mungkin dikarenakan masih termasuk cara berbisnis yang masih baru dan kurang umum. Tetapi ideanya sangat creative dan inovatif, juga sangat membantu buat penggunanya.


Projects menyediakan tenaga ahli dari seluruh penjuru tanah air untuk project/pekerjaan Anda. Dalam hal programming, penulisan artikel, desain grafis, penterjemahan, animasi, fotografi dan lainnya. Memiliki freelancer untuk hampir semua kebutuhan. Semua project yang hasil akhirnya berbentuk file, bisa dikerjakan di sini.

Adapun sistem kerjanya seperti ini :

Projects bertindak sebagai “Mediator, Fasilitator dan Penjamin” agar terjadi hubungan kerja yang win-win antara :

  • Owner dan Worker Owner menerima hasil kerja sesuai dengan yang diinginkan dan worker menerima bayaran sesuai dengan yang dijanjikan.

  • Buyer dan Seller Buyer menerima produk sebagaimana yang diinginkan dan seller menerima bayaran sesuai harga penjualan


Untuk meningkatkan kenyamanan bagi pengguna, telah tersedia fitur "Service". Melalui service Sekarang worker/seller bisa mempromosikan keahliannya pada pembuatan project untuk suatu pekerjaan tertentu:


  • Buyer semakin mudah untuk mendapatkan suatu produk digital yang benar-benar sesuai dengan kebutuhannya;

  • Owner juga semakin mudah untuk membuat project yang menjadi kebutuhannya

Semua user yang sudah teregistrasi di Projects secara otomatis menjadi Owner, Worker, Seller dan Buyer.

Jadi ada tiga jenis fasilitas utama yang tersedia :

  1. Project atau pekerjaan, disini tempat pengguna owner (pemberi kerja) menawarkan berbagai jenis pekerjaan yang kemudian dikerjakan pengguna worker (pekerja freelance) dengan memberikan penawaran terlebih dahulu, penawaran bisa diberikan oleh beberapa worker sehingga menjadi mirip dengan lelang project. Kemudian owner memilih worker yang sesuai kriterianya dan project/pekerjaanpun dapat dimulai.

  2. Service, kebalikan dari project tempat ini pengguna worker (pekerja freelance) memberikan penawaran service yang sesuai dengan keahliannya, kemudian pengguna owner dapat memilih service yang dia butuhkan, sehinga terjadi suatu kontrak kerja.

  3. Product, disini tempat bagi pengguna yang disebut buyer (pembeli) dan seller (penjual) melakuan transaksi jual/beli produk-produk software, aplikasi, program, eBooks, dan produk digital lainnya.


Tulisan ini ditulis berdasarkan review penulis sendiri, penulis saat ini baru mencoba untuk berpartisipasi dalam program affiliansi project, berikut adalah linknya :

Silahkan tinggalkan komentar Anda tentang posting ini, terima kasih.

Featured Posts
Recent Posts
Archive
Search By Tags
No tags yet.
bottom of page